Pernikahan atau wedding adalah salah satu peristiwa yang paling penting dalam hidup setiap manusia. Bahkan sebagian orang menanggap bahwa peristiwa ini hanya akan terjadi satu kali seumur hidup. Oleh karena itu, orang-orang menyelenggarakan hari pernikahan semaksimal mungkin dan seindah mungkin agar dapat memberikan kesan atau menjadi peristiwa yang luar biasa sehingga tidak dapat dilupakan. Hand bouquet pengantin merupakan salah satu hal yang bisa menjadi pemanis atau penghias di hari pernikahan. Meski terkesan sederhana, namun hand bouquet juga dapat menjadi pemanis yang akan memberikan kesan luar biasa pada hari bahagia atau pernikahan tersebut.
Apa Itu Hand Bouquet?
Hand bouquet atau buket bunga adalah serangkaian bunga atau kumpulan dari beberapa jenis dedaunan dan bunga yang disusun dengan rapi sehingga terlihat cantik dan indah. Penggunaan hand bouquet pada hari pernikahan sebenarnya merupakan budaya barat. Namun seiring dengan berjalannya waktu, penggunaan hand bouquet pada hari pernikahan juga menjadi populer di Indonesia. Hand bouquet yang cantik dan indah tentu akan membuat hari pernikahan dan penampilan mempelai wanita menjadi lebih indah. Oleh karena itu, Anda harus teliti dalam memilih tempat untuk memesan wedding hand bouquet tersebut. Berikut kami telah merangkum 5 tempat yang direkomendasikan untuk Anda.
5 Rekomendasi Tempat Pesan Wedding Hand Bouquet
Jika Anda sedang kebingungan dalam mencari toko bunga buket yang indah untuk hari pernikahan. Maka tidak perlu khawatir, artikel ini akan menyajikan daftar toko bunga terbaik di Jakarta. Toko-toko ini sudah terbukti telah menghasilkan bunga yang berkualitas dan tentu indah. Berikut 5 tempat untuk memesan buket bunga yang direkomendasikan.
- GIVASAÉ Flower Specialist
Givasae telah membuat banyak karangan bunga dengan gaya yang khas. Dimulai dari bunga fresh juga bunga kering untuk acara ulang tahun, sampai dengan acara pernikahan. Givasae sendiri telah bediri sejak tahun 2016, oleh karena itu toko ini tentu sudah sangat berpengalaman dan direkomendasikan. Anda tentu dapat memesan hand bouquet atau buket bunga untuk pernikahan disini dengan cara mengunjungi tokonya di Kebon Jeruk, Jalan Panjang Raya no. 41, Kedoya, Jakarta Barat, 11520. Atau memesannya secara online di www.givasae.com.
- ONNI House
Onni house sebenarnya merupakan sebuah studio yang menggabungkan café, toko bunga, dan toko aksesoris rumah. Meski demikian, hand bouquet yang dihasilkan onni sangat indah karena toko ini sudah membuat rangkaian bunga dengan waktu cukup lama. Toko ini beralamat di Jl. Tanjung Duren Utara V No.242, RT.6/3, Jakarta Barat, 11470. Atau Anda bisa mengunjungi situs resminya yaitu www.onni.co.id.
- Rose Pom Pon
Rose Pom Pon adalah toko bunga pertama yang mengenalkan preserved flowers (bunga yang diawetkan) ke Indonesia. Toko ini terkenal dengan bunga Jepangnya. Anda juga tentu bisa memesan hand bouquet disini. Toko ini beralamat di Dharmawangsa Square City Walk 2nd Floor, Unit No 264 atau www.myrosepompon.com.
- Rosy Posy
Rosy Posy terkenal dengan bunga mawar merahnya. Hand bouquet yang dihiasi mawar merah tentu akan lebih indah. Anda dapat memesan hand bouquetnya di Jl. Kemanggisan Raya 103, Palmerah, Jakarta Barat atau www.rosyposyflorist.com.
- La Madame
La Madame sudah berdiri sejak tahun 2013 dan toko ini merupakan salah satu toko pelayanan bunga terbaik di Jakarta. Anda bisa menemukan toko ini di Grand Indonesia, Central Dept Store – GF, Jakarta atau www.madameflorist.com.
Nah, sekarang Anda tidak perlu bingung lagi jika mencari tempat untuk memesan hand bouqet pengantin. 5 tempat diatas merupakan toko bunga terbaik dan sangat direkomendasikan untuk Anda.